Kalian pasti perlu Aplikasi untuk Mencatat Pengeluaran dan Pemasukan sebagai langkah untuk menghindari pemborosan yang tidak ada manfaatnya. Setelah sebelumnya saya membahas tentang Berapa seharusnya tabungan atau kekayaan yang harus kita miliki di usia kita saat ini? yang membahas terkait keuangan, tentu untuk menuju kesana kita perlu alat untuk mempermudah dalam mengatur keuangan.

Aplikasi catatan keuangan pribadi ini bernama Wallet: Budget Planner Tracker. Kalian bisa mengunduhnya secara gratis di Play Store maupun App Store secara gratis atau kalian bisa klik download di bawah ini.

Mengapa kita perlu mencatat pemasukan dan pengeluaran?

Banyak dari kita mungkin belum mencatat pengeluaran dan pemasukan. Hal tersebut seringkali membuat kita menjadi tidak tahu uang kita larinya kemana.

Tujuan utama dari mencatat pemasukan dan pengeluaran adalah untuk mencari tahu berapa banyak yang sudah kita belanjakan dan berapa pemasukan kita dalam suatu periode.

Mencatat keuangan membantu kalian dalam menganalisa pengeluaran apa saja yang membebani dompet. Sehingga, kalian akan lebih berhati-hati dalam menggunakan uang.

Memang, bagi banyak orang, mencatat pemasukan dan pengeluaran ini melelahkan. Kita perlu segera mencatatnya setelah adanya perpindahan uang. Untuk saya pribadi, saya perlu latihan dari usia 16 tahun menggunakan Excel kala itu.

Lalu saya berhenti karena sangat merepotkan hehe. Maklum waktu itu belum bisa konsisten dan hanya bertahan beberapa minggu saja.

Untuk saat ini saya sudah bisa konsisten dan dampak yang saya rasakan sangat luar biasa. Saya jadi paham ternyata pengeluaran terbesar saya ada di kebutuhan yang sebenarnya tidak terlalu mendesak. Saya juga jadi tahu berapa dalam sebulan uang yang saya habiskan untuk membeli sesuatu yang spesifik seperti pulsa, BBM, dan jajan.

Di awal memang sulit, wajar. Saya pun mengalaminya. Tapi, semua berubah kalau kalian sudah tahu manfaatnya dan dampaknya terhadap perilaku kalian dalam membelanjakan uang. Terlebih lagi jika kalian tahu Tips Finansial Bagi Kalangan Muda Agar Tabungan Terjaga, dijamin kalian tidak impulsive buying lagi.

Kemudahan teknologi seperti sekarang membuat kita jadi lebih mudah dalam mencatat pengeluaran. Ada banyak aplikasi untuk mencatat pengeluaran dan pemasukan. Salah satu yang saya rekomendasikan dan saya pakai yaitu Wallet, lalu kenapa saya memilih aplikasi ini dari puluhan aplikasi lain yang ada?

Kenapa Aplikasi Wallet by Budgetbakers?

Gratis

Tentu ini yang paling penting buat orang yang baru memulai seperti kalian atau bagi kalian yang sedang mencari aplikasi yang sesuai dengan kebutuhan. Hal ini membuat kalian bisa menikmati fitur dari aplikasi ini 70% lebih.

Walaupun begitu, untuk menikmati semua fiturnya, lebih baik kalian upgrade paket premiumnya karena sangat worth it. Paket lifetimenya hanya dibandrol seharga Rp249.000 saja dengan fiturnya yang banyak sekali.

Pencatatan otomatis dengan sinkronisasi bank

Wallet sudah mendukung integrasi ke beberapa bank di Indonesia. Walaupun masih terbatas, menurut saya ini sudah lumayan membantu sekali apabila kalian punya rekening di bank tersebut. Sayangnya kita perlu mengupgrade versi premiumnya untuk menikmati fitur ini.

Tampilan yang user friendly

Bagi saya, tampilan ini sangatlah menentukan mood dalam mencatat pemasukan dan pengeluaran. Dulu saya menggunakan Excel dan tidak bertahan lama karena salah satunya tampilannya yang memang tidak difungsikan untuk mencatat keuangan dengan mudah.

Aplikasi untuk Mencatat Pengeluaran dan Pemasukan

Kita disuguhkan dengan dashboard awal berupa berapa saldo kita di masing-masing akun. Kalian bisa tambahkan misal ada 6 akun berbeda (Cash, Bank A, Bank B, Bank RDN A, dst). Tiap akun ini memiliki catatan transaksi yang berbeda jadi memudahkan saya kalau ingin lihat saldo saya sebenarnya ada berapa tanpa perlu repot buka Mbanking.

Banyak pilihan reporting

Bagi kalian yang suka melihat grafik dari data-data dibandingkan dengan angka-angka yang banyak, di aplikasi Wallet by Budgetbakers ini menyediakan banyak sekali reporting mulai dari Expenses structure, Balance Trend, Cash flow, dan masih banyak reporting terlebih jika kalian mengupgrade versi premium.

Aplikasi untuk Mencatat Pengeluaran dan Pemasukan

Multiplatform untuk mobile based dan web based

Salah satu hal yang membuat saya memutuskan menggunakan aplikasi ini karena bisa multiplatform. Saya sebelumnya menggunakan banyak aplikasi pencatat keuangan tapi tidak ada yang pas di hati karena kadang sudah mendukung Android dan IOS tapi tidak bisa diakses di PC.

Kenapa penting? Bagi saya ini penting karena kalau bisa diakses melalui PC Desktop maka saya bisa ekspor impor data dengan fleksibel. Seperti yang sudah saya sampaikan sebelumnya, masih ada banyak bank yang belum didukung seperti Bank Jago yang saat ini aktif saya gunakan. Saya tinggal ekspor data di Bank Jago, sesuaiin di excel lalu impor di Wallet.

Aplikasi untuk Mencatat Pengeluaran dan Pemasukan

Oiya, kalian bisa akses versi desktopnya dengan klik link berikut: web.budgetbakers.com

Cloud based

Aplikasi ini sudah mendukung penyimpanan data cloud sehingga tidak perlu khawatir jika terhapus data aplikasinya. Kalian bisa akses kapanpun dimanapun. Walaupun begitu, kalian tidak perlu khawatir ketika mengakses aplikasi mobilenya tanpa ada akses internet karena data baru akan disinkronisasi ketika sudah terhubung kembali dengan internet.

Mendukung kolaborasi

Karena sudah berjalan di Cloud, Wallet mendukung kolaborasi dengan orang lain. Ini sangat powerfull di kondisi kalian ingin membagi data pencatatan keuangan secara berdua dengan pasangan. Sehingga, kita tidak perlu satu-persatu mengecek berapa pengeluaran pasangan. Kalian bisa aktifkan fitur ini dengan mengupgrade ke versi premiumnya terlebih dahulu.

Aplikasi untuk Mencatat Pengeluaran dan Pemasukan

Itu saja untuk rekomendasi Aplikasi untuk Mencatat Pengeluaran dan Pemasukan Agar Keuanganmu Sehat. Mampir juga di tulisan saya seputar keuangan. Semoga membantu teman-teman yang sedang kesulitan mengatur keuangan ya. Terima Kasih.

Similar Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *